Menginspirasi Kreativitas Anak dalam Perayaan Maulid Nabi
Perayaan Maulid Nabi merupakan momen penting dalam agama Islam. Namun, tak jarang tanggal penting ini hanya dirayakan dengan acara yang biasa-biasa saja. Mengapa tidak memanfaatkan momen spesial ini untuk menginspirasi kreativitas anak-anak?
Kini annur menampilkan ide-ide kreatif untuk membuat perayaan Maulid Nabi lebih meriah dan bermakna bagi anak-anak.
Acara maulid nabi Annur dilaksanakan selama 2 malam, malam untuk penampilan kreasi anak dan malam terkahir diisi tabaligh akbar oleh muballigh KH. E. Muhidin Abdul Jabbar. Alasan pembagian ini untuk memicu kreatifitas dan menguji mentalitas anak dalam berdakwah.
Momen ini menjadi sebuah kesempatan besar untuk membawa anak-anak kepada belajar dan mengenal lebih dalam tentang sosok Nabi Muhammad SAW. Sebuah perayaan yang bermakna bagi kita semua yang beragama Islam.
Anak-anak selalu mencari keseruan dan tantangan. Oleh karena itu, acara Maulid Nabi dapat menjadi kesempatan yang baik untuk menstimulasi kreativitas mereka. Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk memancing rasa ingin tahu dan kreativitas anak-anak, seperti melalui hafalan/ penghimpunan materi dalam muhadoroh/khutbah dengan tema maulid nabi, hadroh solawat, seni peran dalam drama dan kreasi-kreasi nadhoman.
Maulid Nabi juga merupakan waktu yang tepat untuk menambah pengetahuan tentang Nabi Muhammad SAW dengan cara yang menyenangkan. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah melalui drama yang menggambarkan kehidupan beliau. Mengajak anak-anak untuk menghafal shalawat atau istighfar juga menjadi ide yang baik.
Menyanyikan shalawat adalah salah satu cara terbaik untuk mengungkapkan rasa cinta dan pengagungan pada Nabi Muhammad SAW. Anak-anak dapat mendengarkan lagu shalawat yang indah dan belajar menghafalkan liriknya, atau bahkan membuat dan menyanyikannya sendiri.
IG Facebook